Laporan : VOA Indonesia
Polisi di Belanda, Rabu (22/4), merilis petika video kamera keamanan yang menunjukkan seseorang mencuri lukisan Vincent van Gogh yang sangat berharga dari sebuah museum di Belanda akhir bulan lalu.
Video pencurian pada 30 Maret itu menunjukkan bagaimana pelaku menggunakan palu untuk menghancurkan pintu kaca yang sudah diperkuat, di Singer Laren Museum, di Laren, di timur Amsterdam.
Polisi berharap dengan mempublikasikan foto-foto pencurian itu, mereka akan dapat melacak pencuri lukisan “The Parsonage Garden at Nuenen in Spring 1884,” sementara museum itu ditutup sebagian bagian dari langkah mencegah perebakan virus corona.
Belum ada satu orang pun yang ditangkap terkait pencurian lukisan itu. Lukisan itu merupakan pinjaman dari Museum Groninger ketika dicuri.
Lukisan cat minyak berukuran 25X57 sentimeter itu menunjukkan seseorang berdiri di taman yang dikelilingi pohon, dengan latar belakang sebuah menara gereja. Lukisan itu dibuat ketika Van Gogh kembali bersama keluarganya ke sebuah kawasan pedalaman di Belanda, dan melukis kehidupan di sana. Lukisan lain yang dihasilkan ketika itu adalah “The Potato Eaters.”
Belum diketahui berapa nilai lukisan yang hilang itu, tetapi lukisan-lukisan terbaru Van Gogh bernilai puluhan juta dolar ketika dijual di pelelangan. [em/pp]