Reporter: Sudirman Syarif
MAMUJU, mandarnesia.com — Partai Gerindra telah menerbitkan surat rekomendasi untuk Pilkada Kabupaten Mamuju yang akan digelar 9 Desember 2020. Partai berlambang kepala garuda ini mendukung pasangan Sutinah Suhardi-Ado Mas’ud yang akan berebut kursi dengan pasangan petahana, Habsi Wahid-Irwan Pababari.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Mamuju Muhammad Reza menyampaikan, rekomendasi telah melalui proses yang panjang. Mulai dari tahapan pendaftaran, hingga komunikasi yang intens.
“Hasil survei Ibu Sutinah Suhardi juga kita melihat terus mengalami peningkatan. Gagasan yang jelas melihat arah Mamuju ke depan,” kata Reza kepada mandarnesia.com, Jumat (7/8/2020).
Rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerindra untuk mendukung Paslon Tina-Ado diterima sejak tanggal 25 Juli 2020 di Jakarta.
“SK tersebut sesuai dengan perintah DPP memanggil kami untuk menerima (rekomendasi) di Jakarta. Diserahkan oleh Ketua DPP Bidang Koordinator Regional Sulawesi Abdul Karim Al Jufri,” kata Reza. Kamis (6/8/2020).
Ketua DPP Bidang Koordinator Regional Sulawesi Abdul Karim Al Jufri, menjelaskan dengan terbitnya surat rekomendasi diharapkan menyatukan langkah semua kader. Bergerak bersama-sama mengamankan perintah partai memenangkan pasangan calon yang ditunjuk.
“Jangan ada lagi keraguan, barisan internal partai harus solid ke mana arah dukungan partai, dengan demikian jika ada kader ataupun pengurus partai yang tidak tunduk dan patuh terhadap rekomendasi ini dan berpihak ke paslon lain, berarti secara tidak langsung menyatakan mundur dari kepengurusan partai,” tegasnya.