Bupati Mamuju Apresiasi Kinerja Mantan Kepala BPK Sulbar

Reporter: Sudirman Syarif

MAMUJU, mandarnesia.com — Moh. Toha Arafat menjabat Kepala Perwakilan (Kalan) BPK Sulbar menggantikan Eydu Oktain Panjaitan. Pelantikan berlangsung di Aula Kantor BPK Sulbar, Jalan Abd Malik Pattana I Endeng Mamuju, Selasa (11/2)

Selama menjabat di BPK Sulbar, kepemimpinan Eydu Oktain Panjaitan diapresiasi Bupati Mamuju, H. Habsi Wahid.

Habsi menilai, Eydu Oktain Panjaitan adalah sosok pemimpin BPK yang memiliki aspek pembinaan yang baik. Sehingga proses pengelolaan keuangan baik di provinsi maupun di kabupaten cukup baik dan khusus untuk Pemkab Mamuju peran pembinaan yang dilalukan Oktain Panjaitan selama menjadi Kepala Perwakilan BPK Sulbar sangat besar.

”Kami khusus untuk Pemkab Mamuju sangat mengapresiasi atas kinerja yang telah ditunjukkan oleh bapak Eydu Oktain Panjaitan selama menjadi Kalan BPK Sulbar. Beliau aktif melakukan pembinaan dalam pengelolaan keuangan di Pemkab, sehingga kami telah meraih WTP selama beberapa kali,” ucapnya.

Kepada pejabat baru, Habsi berharap agar kinerja BPK Sulbar jauh lebih baik, khususnya dalam pembinaan terhadap akuntabilitas pengelolaan keuangan secara transparan kepada masyarakat.

”Kepada pejabat baru tentu kami berharap, agar apa yang telah dilakukan oleh pejabat sebelumnya untuk tetap dilanjutkan, terutama dalam pembinaan pengelolaan keuangan secara transparan dan akuntabel,” pungkasnya.