MAMUJU – Intensitas hujan yang akhir-akhir ini meningkat di wilayah Mamuju dan sekitarnya sering menyebabkan banjir. Salah titik diantaranya kawasan BSM Cabang Mamuju, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju.
Kepala Satker PJN Wilayah I Sulbar Muhammad Azikin menilai, banjir yang terjadi kawasan perbankan itu disebabkan adanya trotoar yang terlalu tinggi.
“Trotoar di sana terlalu tinggi, jadi air sulit untuk mengalir. Kita lihat juga ada lubang-lubang yang tersumbat karena sampah,” kata Azikin di ruang kerjanya, Rabu (7/6/2017).
Dengan kejadian itu, pihaknya tetap akan mencarikan solusi.
“Sebenarnya tidak terlalu parah, cuman karena sebagian jalan yang banjir ada trotoar jalan, itu yang menghambat air untuk mengalir,” ungkapnya.
Kata Azikin, nantinya akan diinventarisir apa yang akan dilakukan. Kemudian dicek di mana ada lubangnya agar air dapat mengalir.
“Tidak penting siapa yang kita salahkan pada saat pembangunan dahulu. Masalah banjir sudah kami tinjau tapi masih ada kendala. Misalnya ada gorong-gorong, tapi sudah tersumbat. Kalau gorong-gorongnya kecil, siapa yang mau bersihkan? Terpaksa harus kita ganti dengan kontruksi yang baru. Namun belum bisa dilakukan sampai selesai lebaran,” jelasnya.
“Semua telah kita tinjau. Tapi ada yang menjadi prioritas. Pemeliharaan jalan tidak cukup dengan satu tahun. Memang kita anggap penting tetapi ada yang lebih prioritas. Dana kami tidak besar-besar amat untuk pemeliharaan jalan,” tambahnya. (*)
#SudirmanSyarif-BusriadiBustami