MAMUJU, mandarnesia.com–Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Sulbar, H.M.Anwar didampingi Kasubbag Humas,RB, dan TI , Muhammad Kasim lakukan koordinasi di Kantor Perwakilan BPKP Sulbar.
Hal tersebut ia lakukan dalam rangka pelaksanaan sosialisasi dan workshop SPIP. Koordinasi Kakanwil tersebut diterima langsung oleh Kepala Perwakilan BPKP Sulbar Hasoloan Manalu didampingi Korwas Bidang IPP Heru Siswanto. Senin, (22/2/2021).
Dalam koordinasinya, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Barat mengharapkan dukungan Kepala Perwakilan BPKP untuk bertindak sebagai narasumber terkait pelaksanaan kegiatan SPIP yang akan dilaksanakan nantinya.
“Pelaksanaan kegiatan sosialisasi dan workshop SPIP ini merupakan bagian dari pemenuhan target kinerja Kepala Kantor Wilayah yang harus terpenuhi di B03 (Bulan Tiga) Tahun 2021,” ujar Anwar
Kemudia, sebagai salah satu bagian dalam pemenuhan dokumen WBK/WBBM Tahun 2021 yang beberapa waktu lalu telah digelar pencanangan pembangunan Zona Integritas di Kantor Wilayah Kumham Sulbar.
Dalam kesempatan itu, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Sulbar menyambut baik atas koordinasi yang dilakukan oleh Kakanwil Kumham Sulbar.
Selanjutnya, teknis pelaksanaan kegiatan tersebut akan dikoordinasikan lebih lanjut oleh Tim Kumham Sulbar dengan pihak Kantor Perwakilan BPKP Provinsi Sulbar. (rls)