Reporter: Sudirman Syarif
MAMUJU, mandarnesia.com — Habsi Wahid bersama wakilnya, Irwan SP Pababari kembali akan menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Mamuju setelah menjalani cuti kampamye Pilkada tahun 2020.
Keduanya kembali berpasangan, maju sebagai calon bupati dan wakil bupati di periode mendatang.
Selama cuti, kursi bupati Mamuju diisi oleh pelaksana harian Abdul Wahab yang dilantik Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar bersama Plh Bupati Mamuju Tengah Bau Akram Dai, Jumat 25 September dan mulai menjabat 26 September 2020 hingga 5 Desember 2020.
Ketua KPU Mamuju Hamdan Dangkang menjelaskan, masa berakhir kampanye tergantung juga masa cuti. “Tanggal 6 sudah bertugas,” kata Hamdan kepada mandarnesia.com, Rabu (3/12/2020).