Wanti-wanti Gubernur, Jangan Sampai Karhutla Ada Kesengajaan

Reporter: Sudirman Syarif

MAMUJU, mandarnesia.com — Kebakaran Lahan dan Hutan (Karhutla) di Sulawesi Barat yang terus meluas menjadi perhatian serius Pemerintah Sulbar. Gubernur Sulawesi Barat Ali Baal Masdar meminta pihak terkait bertindak serius.

Termasuk mengantisipasi jangan sampai pembakaran lahan dan hutan ada unsur kesengajaan. “Yang kita tidak mau ada kesengajaan orang yang berbuat seperti itu (membakar),” kata ABM kepada mandarnesia.com, Senin (23/9/2019).

Dijelaskannya, BPBD sudah berjalan, melihat ,mendata, mendiagnosis, apa penyebab kebakaran dan lain-lain.

“Bagaimana cara pencegahannya, nanti saya tinggal menunggu laporannya satu, dua pekan mungkin ada laporan. Kita harus sesuai dengan kemampuan kita cara memadamkan. Itu saya harap partisipasi masyarakat turut membantu memadamkan itu (kebakaran)” ujarnya.

Ia pun memastikan akan segera melakukan pemanggilan Kepala BPBD Sulbar untuk meminta data luas dan titik kebakaran di Sulbar.

“Saya kira nanti saya panggil. Karena itu kan merupakan urusannya, jangan sampai sama-sama berharap, dia mengharapkan kabupaten, kabupaten mengharapkan dari provinsi,” jelasnya.

Tapi sambung dia, semua harus turun bukan hanya kabupaten dan provinsi “Saya akan panggil,” tegasnya.