POLEWALI, Mandarnesia.com-Demi meningkatkan pemilih pada Pileg dan Pilpres Rabu 17 April mendatang, Relawan Demokrasi Polewali Mandar terus melancarkan sosialisasi.
Sosialisasi ini menyasar basis pemilih disabilitas, Kamis (28/2/2019) di Desa Bulo dan Desa Pulliwa.
Munawir Komisioner KPU Polman Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, berharap dengan semakin masifnya dan door to door sosialisasi yang dilakukan oleh Relawan Demokrasi KPU Polman, masyarakat bisa memahami secara menyeluruh jenis-jenis kertas surat suara.
“Kemudian tata cara mencoblos serta hal-hal teknis saat Hari H Pemilu,” kata Munawir, melalui pesan WhatsApp, Kamis (28/2/2019).
Karena Pemilu kali ini, ada lima jenis kertas surat suara, pertama warna Hijau untuk DPRD kab/kota, kedua Biru untuk DPRD Provinsi, ketiga Kuning untuk DPR RI, keempat, Merah untuk DPD RI, dan kelima surat surat warna Abu-abu Presiden dan Wapres.
“Secara umum teknis pencoblosan sekali saja pada gambar/nomor urut/nama calon dalam kertas suara,” jelasnya.
Ia juga mengungkapkan, contoh surat suara pada calon presiden sah apabila dicoblos tanda gambar salah satu calon. Kalau dua-duanya tidak sah.
“Kalau surat suara DPRD kab/kota, suara sah apabila mencoblos nama calon dalam satu partai. Juga sah apabila mencoblos gambar partai dan nama calon dalam satu partai, tapi suara masuk dalam partai bukan suara caleg,” ungkap Munawir.
Ketua KPU Polman Rudianto mengatakan, pada dasarya Relasi memang diharapkan sebagai bagian dari KPU untuk melaksanakan sosialisasi, termasuk ke daerah pelosok.
“Sosialisasi pada kelompok basis disabilitas ini sebagai wujud dari upaya KPU untuk meningkatkan partisipasi pemilih dari seluruh lapisan masyarakat. Termasuk penyandang disabilitas,” tutupnya.
Foto: ist
Reporter: Busriadi Bustamin