PKB Polman Tidak Tergesa-gesa, PAN Tunggu Keputusan DPP

Surgawan Askary (PKB), Drs. Haidir Ramly (PAN). Ilustrasi Foto: Wahyudi

MANDARNESIA.COM, Polewali — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Polewali Mandar akan tetap mengusung kader terbaiknya, KH. Syibli Sahabuddin. Hal ini ditekankan Lembaga Pemenangan Pemilu PKB Sulbar Surgawan Askary kepada mandarnesia.com.

Menuju Pilkada 2024 PKB Polman bermodal lima kursi hasil Pileg 2024. “Sesuai instruksi DPP PKB, Polman mendorong kader terbaiknya Kiai Muhammad Syibli Sahabuddin untuk maju sebagai calon Bupati Polman,” tegas Pj. Ketua Lembaga Pemenangan Pemilu PKB Sulbar ini saat dikonfirmasi Ahad, (9/6/2024).

“Saat ini kami terus membangun komunikasi ke beberapa partai. Pak Kiai telah mendaftar ke PAN, Hanura, Perindo, PPP, dan ini terus follow up. Soal paket masih dalam tahap penjajakan dengan berdasar pada hasil survei. Apakah potensi dan peluang paketnya berdasar pendekatan geopolitik, ataukah berdasar tingkat aksesibilitas yang ada,” imbuh Surgawan.

Dia juga menyebut, “semuanya sedang dalam proses pemetaan, kita menghindari kesan tergesa-gesa. Karena pasangan calon adalah satu kesatuan yang saling memberi insentif elektoral. Adanya isu soal siapa paket pak Kiai di media sosial, semuanya sangat terbuka ruang komunikasi, dan sangat cair,” ujar Surgawan Bappilu PKB ini.

Secara terpisah Ketua DPD PAN Polewali Mandar Haidir Ramly, SE mengatakan, “PAN untuk sementara belum ada keputusan final dari DPP,” sebut Haidir Ahad sore.

Untuk pilihan pilihan 01, yang mendaftar di PAN Polman, kata pria yang fasih berbahasa Inggris ini yakni JSM; Andi Masri; dan Andi Bebas.

“Tapi politik berubah setiap saat, kita tunggu saja keputusan DPP. Yang jelas data ketiga kandidat tersebut sudah di tangan DPP,” jelas Haidir. (*)