Kuliner Pasoq: Simak Cara Membuat dan Bahannya

Oleh: Saputri

Mandar memiliki kuliner tradisional yang disebut Pasoqq, dalam bahasa Mandar, Pasoq berarti paku. Menurut cerita orang tua dahulu, disebut kuliner Pasoq karena kuliner ini berbentuk lancip ke bawah mirip dengan bantuk paku yang runcing di bagian bawah. Hal ini karena cara makan kuliner Pasoq yang unik yaitu dengan menggunakan sendok dari daun pisang dibentuk menyerupai persegi panjang. Kuliner ini menjadi favorit karena rasanya yang luar biasa enak.

Kuliner Pasoq adalah kuliner populer terutama di kalangan anak-anak. Ini karena kemasan kuliner ini dengan terbuat dari daun pisang. Untuk mendapatkan sensasi lebih memakan kuliner ini adalah dimakan dari atas terlebih dahulu hingga habis ke bagian bawah.

Setelah kuliner dalam cetakan daun pisang habis, sensasi lain adalah membuka cetakan yang terbuat dari daun pisang tersebut. Biasanya, setelah dibuka, masih banyak sisa yang menempel di kulit dan bagian terdalamnya. Sensasi makan kuliner Pasoq ini ketika masih panas atau hangat. Alasannya adalah jika kuliner Pasoq dinikmati dalam keadaan dingin, maka nikmat dan kelezatannya tidak terlalu terasa.

Kuliner Pasoq terbuat dari tepung beras, lalu dicampur dengan gula aren cair, serta santan. Adonan kuliner lalu dimasukkan ke cetakan dari daun pisang yang sudah dibentuk seperti kerucut. Lalu dikukus dalam panci yang sudah dipasangi penyangga yang biasanya dibuat dari batang pisang.

Jangan sampai adonan terlalu penuh di dalam cetakan karena jika sudah matang, santan kental akan dituang ke atasnya. Tambahkan garam ke santan agar lebih mantap rasanya.

Bahan-bahan yang dibutuhkan dalam pembuatan Pasoq adalah sebagai berikut:

½ ons tepung kanji

2 ons tepung beras

½ ons gula merah, serut

  1. 50 cc air daun suji dan pandang

750 cc santan encer

Garam secukupnya.

Toping : 1. 2 sdm tepung kanji

  1. 200 cc santan kental dari 1 kelapa.

Cara pembuatannya adalah pertama, siapkan daun pisang sebagai wadahnya dan batang pisang yang telah dipotong-potong kecil sebagai dandannya. Campur semua bahan di atas dan aduk sampai benar-benar tercampur merata. Bentuk daun pisang mnyerupai kerucut, untuk ukurannya terserah sesuai selera masing-masing.

Setelah itu, rebus air dan masukkan potongan-potongan batang pisang tersebut ke dalam panci. Setelah mendidih, masukkan wadah daun pisang tadi, tempatkan dalam posisi tegak berada diantara potongan-potongan batang pisang tadi sebagai penyangga dan membuat aroma yang khas. Disamping itu buatlah bahan atas atau tutup, campurlah semua bahan sampai merata.

Setelah itu tuangkan campuran cair diatas kerucut kulit pisang. Tunggu hingga lima menit dan kuliner lengkap siap disajikan.