Kafilah Sulbar Sabet Dua Juara di MTQ

Reporter: Sudirman Syarif

MAMUJU, mandarnesia.com — Kafilah MTQ Korpri Sulbar berhasil menyabet dua juara kategori cabang lomba pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Korps Pegawai Republik Indonesia Sulbar (Korpri) V Tingkat Nasional, di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Dua cabang lomba tersebut, cabang lomba kaligrafi digital putri oleh Nur Hamida Idrus dan cabang lomba baca doa oleh Hakim Sy Nira.

Ketua Korpri Sulbar Muhammad Idris megapresuasi kafilah MTQ Korpri Sulbar, khususnya kedua peserta yang berhasil mengangkat nama Sulbar di tingkat nasional.

“Saya selaku Ketua Korpri Sulbar bersama Gubernur Sulbar menyampaikan apresiasi dan selamat kepada kedua peserta,” ujar Idris via daring, Jumat (18/11/2021).

Menurut Idris, prestasi yang diraih ASN ini menjadi suatu kebanggaan.

“Meskipun belum dapat juara satu, paling tidak capaian ini jauh lebih baik dari sebelumnya,” tutur Idris.

Idris pun menyampaikan kesiapan Sulbar untuk even MTQ Korpri pada tahun berikutnya . Bahkan Sulbar siap jadi tuan rumah.

“Kita dapat informasi Sulbar dijadikan alternatif cadangan, mungkin karena memang infrastruktur kita yang belum siap, paling tidak Sulbar dijadikan cadangan,” ungkapnya.

Ketua Umum Korpri Zudan Arif Fakrulloh mengapresiasi seluruh kafilah yang turut berkontribusi pada MTQ Tahun 2021. Rencananya MTQ Korpri bakal kembali di gelar 2022 mendatang di Jawa Tengah.