MAMUJU-Data per 24 Maret 2017 pada Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menyebutkan, daftar tunggu calon jemaah haji di enam kabupaten mencapai 26.311 orang dari 1.448 kuota haji Sulbar.
Kabupaten Mamuju dengan kuota haji 262 pendaftar dan masih ada 5.474 jemaah yang masih menunggu hingga 20 tahun, Kabupaten Mamuju Utara dengan kuota haji 157 pendaftar sebanyak 2.816 jemaah yang memiliki masa tunggu sampai 17 tahun.
Kabupaten Polewali Mandar dengan kuota haji 508 jumlah pendaftar sebanyak 8.822 masa tunggu 17 tahun, Kabupaten Majene dengan kuota 253 jumlah pendaftar 3.281 dan memiliki masa tunggu 13 tahun, Kabupaten Mamasa dengan kuota haji 106 jumlah pendaftar 1.363 dan masa tunggu 12 tahun. Sedangkan Kabupaten Mamuju Tengah dengan kuota haji 160, pendaftar 4.565 dan memiliki masa tunggu hingga 18 tahun.
Hamdi Staf Penyusunan Dokumen Haji Kemenag Sulbar mengatakan, pendaftaran calon jemaah haji dibuka setiap hari kerja. Pendaftar akan berubah sesuai jumlah pendaftar tiap harinya.
“Untuk hari ini data per tanggal 26 Maret belum bisa kami rilis sebab proses masih terus berjalan, paling besok datanya bisa kami update lagi,” ujar Hamdi, Senin (26/3).
#SudirmanSyarif