Warganet Apresiasi Redesain Pantai Manakarra

Mandarnesia.com — Pemerintah Kabupaten Mamuju memutuskan merenovasi salah satu titik yang dianggap menyerupai mata satu persis berada anjungan Pantai Manakarra Mamuju. Redesain ini didukung warganet.

Sejak kemarin, Kamis (11/10/2018) satu alat berat telah dikerahkan untuk membongkar kolam yang komposisinya disebut mirip bentuk mata.

Berbagai komentar prokontra bermuncul, termasuk warganet. Namun media sosial facebook dukungan terhadap BUpati Mamuju mengalir, mereka menganggap keputusan Bupati Mamuju Habsi Wahid sebuah tindakan yang tepat.

Abdul Rahman dalam postingannya mengaku bersyukur atas keputusan bupati. “Alhamdulillah pemerintah mulai membenahi dan membongkar anjungan manakarra mirip mata dajjal jika dilihat dari atas,” tulis Rahman.

Hal serupa juga disampaikan pemilik akun facebook Dhadhank Zhip, “Yg sudah bagus di bongkar karna mirip pendekar satu mata.”

Andi ilham Mandar “Alhamdulillah mata satu semoga diruntuhkan ??????. Kalau buat sesuatu lihat dari atas dulu jangan lihat sama rata karena tidak sama rasa.”

Sementara Rusli Taher Abubakar DGPalogar memposting foto dampak bencana dan memposting kalimat, “Sedia payung sebelum hujan…. #Sigap, tanggap, waspada…,” unggahnya, Jumat (12/10/2018).

Reporter: Sudirman Syarif

Foto: Liputan6.com