Verifikasi Parpol Dapat Tambahan Waktu 24 Jam

Verifikasi Parpol Dapat Tambahan Waktu 24 Jam -

MAMASA – Verifikasi partai politik yang dilaksanakan di KPU Kabupaten Mamasa masih berlangsung. Beberapa partai masih sibuk menyerahkan dokumen persyarataan keanggotaan.

Proses verifikasi yang dilakukan KPU Kabupaten Mamasa yang dilaksanakan di penginapan Ramayana, dikarenakan kendala jaringan yang dinilai lebih mendukung jika dibandingkan di kantor KPU Mamasa.

Dari pantauan mandarnesia.com di lokasi tersebut, sekitar pukul 22.01 Wita, beberapa partai politik hadir bergiliran menyerakan berkas untuk diverifikasi dan disesuaikan dengan data di Sipol.

“Ini masih berlangsung,” kata Ketua KPU Mamasa Suriani T. Dellumaja kepada mandarnesia.com, Senin (16/10/2017) malam.

Menurutnya, proses verifikasi untuk parpol yang telah mendaftar pada hari ini (16/10), sesuai surat edaran dari KPU RI dilakukan perpanjangan.

“Baru-baru ada surat edaran bahwa akan diperpanjang selama 1×24 jam sampai besok malam, yang penting parpol sudah mendaftar malam ini sampai pukul 00.00 Wita,” tutur Suriani.

Setelah batas waktu yang di tentukan, KPU Kabupaten Mamasa akan melaksanakan rapat pleno.

#AyubKalapadang