TNI-Polri Disiagakan di Sulbar Jelang Pelantikan Presiden

Reporter: Sudirman Syarif

MAJENE, mandarnesia.com — Pihak keamanan juga akan menurunkan pasukan gabungan yang akan bersiaga di beberapa titik setral di Sulbar jelang dan saat pelantikan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden periode 2019-2024, Ahad (20/10).

Sebanyak 1.200 personil TNI-Polri serta tambahan pasukan dari forkopimda disiagakan usai gelar pasukan di depan Grand Maleo pukul 08.00 Wita, Sabtu (19/10).

Kabid Humas Polda Sulbar AKBP Mashura menyampaikan, selain TNI-Polri, Pemadam Kebakaran juga akan disiapkan.

“Pola pengamananya, patroli dialogis kemudian ongkol di masing-masing kantor, terus di daerah objek vital,” katanya kepada mandarnesia.com, Jumat (18/10/2019).

Apel tersebut juga akan melibatkan beberapa Polres yang ada di Sulbar. Ia menyampaikan meskipun di daerah lain mungkin ada demo, namun di Sulbar belum ada yang menyampaikan pemberitahuan.

Pelantikan Joko Widodo dan KH Ma’ruf Amin digelar Ahad setelah Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) menyepakati pelantikan digelar pukul 14.30 WIB.

Foto Ilustrasi: FB Bundi LND