Reporter: Sudirman Syarif
MAMUJU, mandarnesia.com — Kepolisian terus mendalami motif pembunuhan wartawan di Mamuju Tengah, Sulawesi Barat. Termasuk mencari bukti-bukti tambahan untuk menemukan pelaku pembunuhan.
“Kalau terkait motif masih didalami, penyidik belum berani berspekulasi karena masih mengumpulkan alat bukti lainnya untuk menguatkan motif yang sedang didalami, seperti terkait kegiatan korban sebagai jurnalis maupun kehidupan pribadinya,” kata Kabid Humas Polda Sulbar AKBP Syamsu Ridwan kepada mandarnesia.com, Senin (24/8/2020).
Baca : https://mandarnesia.com/polsek-malunda-sediakan-internet-gratis-bagi-pelajar/
Selain telah mengantongi nama pelaku, kepolisian juga tengah berupaya mengejar pelaku pembunuhan DL, wartawan online yang ditemukan tewas mengenaskan di sebuah jalan Dusun Salu Bijau, Desa Tasokko, Kecamatan Karossa, Mamuju Tengah, Sulbar, Kamis (20/8) lalu.
“Ia, masih dikembangkan motif pembunuhannya dan upaya kejar pelaku, semoga bisa terungkap dalam minggu ini,” tutupnya.
Sementara Kasat Reskrim Polres Mamuju Tengah Iptu Agung Setyo Negoro yang dihubungi mandarnesia.com melalui sambungan WhatsApp tidak memberi jawaban.
Foto : Ist