Sulbar, “Segitiga Bermuda” Narkotika

MAMUJU, Mandarnesia.com — Perayaan pergantian tahun 2019 di Sulawesi Barat akan menjadi salah satu kesempatan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulawesi Barat untuk mengawasi penyalagunaan narkotika.

Sulbar yang dikatakan sebagai wilayah “Segitiga Bermuda” perlintasan narkotika dari Palu, Kalimantan dan Makassar, saat itu diduga akan menjadi momen peredaran narkotika.

“Kita segi tiga emas, dari Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan Kalimantan. Baku oper-oper,” kata Kabid Pemberantasan BNNP Sulbar, AKBP Herman Matenete kepada mandarnesia.com, Sabtu (29/12/2018).

Namun, di tengah semangat BNNP yang menggebu-gebu untuk pemberantasan narkotika di Sulawesi Barat, kurangnya anggaran dinilai masih menjadi kendala.

“Anggaran kita masih kurang. Kita perlu tambahan untuk pemberantasan nerkoba di Sulawesi Barat,” tutup Herman.

Reporter: Sudirman Syarif