Sulbar, Jangan Melambat di Lajur Cepat

Laporan: Wahyudi

POLEWALI, mandarnesia.com — Membaca gagasan seorang Usman Suhuriah, Wakil Ketua DPRD Sulbar dari Partai Golkar di buku Jangan Melambat di Lajur Cepat seperti membaca harapan-harapan yang dititipkannya melalui buku. Tukilan narasi yang dituangkan dalam bukunya seperti berupa do’a-do’a yang dirapal dalam mengawal Sulawesi Barat melalui jalur legistalif.

Sebelumnya pengawalan tersebut di atas pernah dilakukannya sejak menjadi mahasiswa dan Ketua KPM Polewali Mamasa, pun ketika dia menjadi social worker pada NGO di Sulawesi Barat.

Pengalamannya sebagai penyelenggara pemilu di Kabupaten Polewali Mandar dua periode dan di Sulawesi Barat satu periode semakin menajamkannya mengawal tanah kelahirannya ke arah yang lebih baik.

Di tengah kesibukannya sebagai seorang wakil rakyat tidak menumpulkan nalar penulisnya, justru semakin piawai dalam mengisi waktu luangnya entah itu di bandara, pesawat atau sedang berkendara di jalur darat menuju kemana-mana.

Untuk membaca lebih dalam peletakan gagasannya dalam buku Jangan Melambat di Lajur Cepat, simak Obrolan san tainya bersama Makmun Mustafa, dalam kanal youtube mandarnesia. Selamat menyimak… @UsmanSuhuriah @MakmunMustafa @SulawesiBarat