MAMUJU – Ketua Demokrat Sulawesi Barat Suhardi Duka (SDK) mengungkapkan rasa optimismenya, dalam menghadapi Pilkada Serentak 2018 di dua kabupaten, Polewali Mandar, dan Mamasa.
Sebagai partai yang memiliki suara terbesar di Sulbar, dirinya menyakini Partai Demokrat tidak akan mengalami kesulitan berkompetisi dengan para calon lainnya.
“Tentu kita optimis, kedua calon yang kita ajukan adalah orang yang memiliki track record yang baik dan melebihi dari calon lain,” kata SDK kepada mandarnesia.com, saat dihubungi, Selasa (12/12/2017).
Bahkan kata mantan Bupati Mamuju dua periode ini, selain memiliki kemampuan berbeda, calon yang diusung Demokrat juga berprestasi, dan dapat diuji.
“Memiliki prestasi, dan bersih serta tulus untuk mengabdi,” ujar SDK, Selasa malam via WA.
Ia pun menegaskan, sekalipun pertarungan bakal cukup sengit, tetapi peluang kemenangan bagi partai yang ia pimpin sangat besar. Kontestasi di Polewali Mandar disebutnya akan ketat.
“Calon kami memiliki kemampuan, dan mumpuni dibandingkan dengan calon lainnya. Dari sisi SDM, lima tingkat di atas calon lain,” sitat mandarnesia.com dari komentar SDK.
#AyubKalapadang
Foto: Facebook Suardi Duka