MAJENE – Rencana Pemerintah Majene untuk membangun rumah sakit rujukan di luar kota kabupaten menunggu Keputusan Kemeterian Kesehatan, dan Kementerian Keuangan.
Ditemui di halaman Rujab Gubernur Sulbar setelah mengikuti upacara HUT ke-13 Sulbar, Bupati Majene H. Fahmi Massiara mengatakan, ada dua tempat yang telah ditinjau, yaitu di Desa Lombong, Kecamatan Malunda, dan Desa Salutambung, Kecamatan Ulumanda.
“Masalahnya adalah Kemeterian Kesehatan dan Kementerian Keuangan yang mengalokasikan itu (anggaran), kalau lahan sudah siap,” ujar Fahmi.
“Ada mekanisme yang dilakukan Kementerian Kesehatan, jadi kami hanya mengajukan dua tempat,” kata Fahmi.
Menurut Fahmi, pihak pusat meminta jaminan dalam bentuk surat keputusan bupati. “Diupayakan jika ada dana di perubahan, lokasi akan segera dibayar. Sertifikatnya kita masukkan agar bisa turun di tahun 2018.”
#SudirmanSyarif