Reporter: Sudirman Syarif
MAMUJU, mandarnesia.com –Gubernur Sulawesi Barat Ali Baal Masdar menyerahkan lapak penjual ikan untuk revitalisasi Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Kasiwa, Mamuju.
“Ini tidak membangun atau membuat sebuah tempat yang baru, tetapi memperbaiki dan membuatnya dan tetap menjaga ke depan,” kata Ali, Ahad (11/4/2021).
Dengan adanya lapak baru, Ali meminta kebersihan tetap diperhatikan di sekitar PPI. Terutama menjaga kebersihan dari limbah, agar tidak menimbulkan hal-hal yang berdampak tidak baik di lingkungan PPI.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Fadli Syamsuddin menyampaikan, penyerahan lapak merupakan momen bersejarah bagi DKP ke depannya. Karena akan mengelola kawasan PPI Kasiwa untuk lebih baik.
“Kawasan PPI ini juga menjadi titik daya tarik Kota Mamuju, menjadikan kawasan ini pasar ikan higenis dan sentra kuliner. Persiapan telah dilakukan untuk pembangunan kembali. DKP berkomitmen membangun, serta membantu mensejahterakan nelayan,” tutupnya.