MAMUJU – Seolah tak ada habisnya. Kasus gizi buruk kembali terjadi di Kabupaten Mamuju, kali ini menimpa seorang bayi bernama Rasti, anak dari Pasutri Mega (31) dan Rita (28).
Rasti dan keluarganya tinggal di Dusun Kabaena, Desa Ahu, Kecamatan Tapalang Barat, Mamuju. Sejak usia delapan bulan, Rasti sering menderita demam. Namun terkendala biaya, keluarga tidak mampu membawanya berobat ke rumah sakit.
Menurut ibunya, Rita, putrinya telah beberapa minggu sakit. Petugas puskesmaslah yang menemukan penyakit Rasti. Saat itu ada pendataan, setelah diperiksa Rasti terindikasi mengalami gizi buruk.
Rasti anak pertama yang lahir pada 30 Mei 2015. Ayahnya sehari-hari bekerja sebagai buruh tani, sedangkan ibunya beraktivitas di rumah.
Saat ini, Rasti dirawat di RSUD Regional Mamuju, pada saat mandarnesia.com berkunjung, Selasa, (28/11/2017), bocah itu sedang pulas di atas rajang perawatan. Sedangkan ibunya tertidur di lantai. Sementara sang ayah sedang keluar.
Dari cerita Risman, paman Rasti, yang sedang berada di RSU, anak itu terkadang tiba-tiba bangun dan terkejut.
“Dia biasa kalau tidur tiba-tiba bangun terus kaget seperti tersentak badannya,” ungkap Risman.
Alhamdulillah, Rasti memiliki BPJS kesehatan, sehingga tidak terlalu menyulitkan orang tuanya untuk biaya berobat.
“Syukur setelah dirawat di sini, berat badannya ada peningkatan. Sebelumnya kurus,” tutup Risman.
#SudirmanSyarif