Polda Sulbar: Meraih Berkah Ramadan di Tengah Pandemi Covid-19

Reporter: Sudirman Syarif

MAMUJU, mandarnesia.com — Kabid Humas Polda Sulbar AKBP Syamsu Ridwan menyebutkan bahwa berkah Ramadan masih dapat didapatkan di tengah pandemi wabah corona atau covid-19.

“Ramadan tahun ini 1441 Hijriah sesuai dengan imbauan pemerintah dan fatwa MUI para ulama yang diutamakan adalah mengerjakan salat tarawih dan berjamaah lainnya di rumah masing-masing, dan lebih utama mengerjakannya secara berjamaah bersama keluarga di rumah,” katanya Jumat (24/4/2020).

Bersamaan dengan itu, pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat muslim, sambutlah bulan Ramadan dengan segala keberkahan, karena ini saatnya lebih meningkatkan amal ibadah dan berbagi dengan sesama.

“Apalagi saat ini banyak masyarakat yang terkena dampak secara ekonomi. Mari kita tingkatkan empati kita kepada masyarakat khususnya yang terkena dampak virus corona, ini bulan penuh berkah untuk bersedakah dan berbagi,” imbaunya.

“Selamat menjalankan ibadah puasa 1441 H, marhaban ya Ramadan, Di rumah aja, Insya Allah berkah Ramadan tetap kita raih,” tutupnya.

Foto: FB Polda Sulbar