Reporter: Sudirman Syarif
MAMUJU, mandarnesia.com — Sulawesi Barat berada terendah tingkat pencapaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) seindonesia. PAD provinsi yang akan merayakan usia 15 tahun Ahad mendatang ini hanya Rp370 miliar di bawa Provinsi Gorontalo dan Maluku Utara.
Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat perlu kerja keras meningkatkan PAD di tahun-tahun mendatang. Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat Muhammad Idris DP mengatakan perlu perjuangan untuk mendapatkan PAD yang ideal.
Baca:https://mandarnesia.com/2019/09/pad-sulbar-terendah-di-indonesia-siapa-dan-apa-yang-salah/
“Dua aja itu pajak dan restribusi, nah itu yang kita inginkan perjuangkan bagaimana intensifikasi pemungutan pajak jauh lebih bagus dan yang kedua memperluas peluang-peluang retribusi daerah,” kata Idris kepada wartawan, Kamis (19/9/2019).
Makanya ia mengiginkan, OPD terkait sudah mengidentifikasi dan membuat komitmen mewujudkan pendapatan daerah dari retribusi masing-masing.
“Dengan demikian, kelonggaran fiskal kita itu bisa teratasi dengan tuntutan-tuntutan daerah yang begitu tinggi terhadap pembiayaan,” tutupnya.