Reporter: Sudirman Syarif
MAMUJU, mandarnesia.com — Otoritas Bandara Tampa Padang Mamuju, mulai besok memberlakukan penyemprotan disinfektan. Ruang isolasi wabah corona atau covid-19 juga akan disiapkan di bandara.
Kepala Bandara Tampa Padang Juli Mujiono menyampaikan, penyemprotan di seluruh ruangan sudah dilakukan, tapi untuk orang datang mulai dilakukan besok, karena Dinas Kesehatan telah memberikan fasilitas.
“Penyemprotan disinfektan ini akan kita mulai besok, Karena sama-sama kita mencari bahannya tidak mudah. Tetapi untuk lingkungan, sudah kita lakukan penyemprotan. Sementara untuk penumpang yang datang insya Allah besok sudah mulai dilaksanakan,” katanya kepada mandarnesia.com, Senin (23/3/2020).
Antisipasi pihak bandara telah dilakukan beberapa hari terakhir, penyediaan hand sanitizer, termasuk scanner, kemudian kantor bandara juga sudah disiapkan.
Cuman kata dia saat wawancara di Bandara Tampa Pandang, nanti ditingkatkan secara insentif. Karena forkopimda juga sudah bergerak. Jadi bandara akan lebih mengintensifkan pengawasan penumpang berangkat dan datang dari pencegahan virus.
“Ruang khusus untuk pemeriksaan ada, tapi untuk isolasi belum ada, yang baru datang nanti sore ini, akan kita buatkan di sana (Bandara) mudah-mudahan besok sudah ada untuk isolasi sementara,” harapnya.
Jika ditemukan ada terindikasi atau suhu badan di atas normal akan langsung diisolasi langsung. “Hotline 119 Kita akan hubungi ke pihak Dinas Kesehatan dan akan dijemput dengan ambulans.”
Sementara untuk perlakuan jika ada WNA yang datang di bandara tersebut, pihaknya tetap akan memberikan perlakuan yang sama dengan penumpang lain.
“Saya kira semua standar sama, tapi kalau di sini melayani tidak melayani penerbangan internasional. Saya kira perlakuan khusus di Makassar sana, Bandara Sultan Hasanuddin lebih cermat,” jelasnya.