KPU Polewali Mandar Sasar SMAN Matakali Demi Sosialisasi RPP 

Reporter : Busriadi Bustamin

POLEWALI-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Polewali Mandar kali ini menyasar Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri Kecamatan Anreapi, Kabupaten Polewali Mandar, Rabu (16/10/2019).

Sosialisasi dan edukasi Rumah Pintar Pemilu (RPP) ini, dihadiri oleh Komisioner KPU Polman Divisi Hukum dan Pengawasan, Andi Rannu, dan Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Munawir Ariffin didampingi staf Sekretariat KPU Polman.

Acara yang berlangsung meriah dan hangat tersebut disampaikan oleh Pembina Siswa SMAN Matakali, Ramli serta 50 siswa SMAN Matakali di Aula SMAN Matakali.

Baca:https://mandarnesia.com/2019/10/rpp-kpu-majene-diharapkan-jadi-wisata-demokrasi/

Dalam sambutannya singkatnya, Ramli menyampaikan apresiasi dan terima kasih karena KPU Polman telah menempatkan Sosialisasi dan Edukasi RPP di sekolah ia pimpin.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih karena ini pertama kalinya KPU Polman hadir di sekolah kami melaksanakan sosialisasi dan edukasi Rumah Pintar Pemilu, dalam rangka memberikan pendidikan demokrasi dan kepemiluan bagi siswa siswi kami,” katanya.

Selain itu, Andi Rannu yang mewakili Ketua KPU Polman karena berhalangan hadir, membuka acara ini dengan mengajak seluruh siswa siswi SMAN Matakali agar menyimak dengan baik dan seksama seluruh materi yang akan disampaikan oleh KPU Polman.

“Saya mengajak anak-anakku di ruangan ini agar menyimak dengan baik segala materi dan ilmu yang kami sampaikan sebagai bekal menghadapi Pilkada atau Pemilu di tahun-tahun mendatang,” tutup Andi Rannu sekaligus membuka acara secara resmi.

Adapun komisioner KPU Polman, Munawir Ariffin menyampaikan, terkait sejarah Pemilu dan pentingnya Demokrasi,  serta program-program edukasi Pemilu dan demokrasi bagi para siswa siswi yang nantinya akan menjadi pemilih pada perhelatan Pemilu atau Pilkada ke depannya.

Sumber : KPU Polman

Foto : KPU Polman