Reporter: Sudirman Syarif
MAJENE, mandarnesia.com — Kepolisian menyerahkan penanganan terduga pelaku pembunuhan perempuan yang ditemukan membusuk dalam karung ke internal TNI.
Pembunuhan yang menghebohkan itu diduga dilakukan suami siri korban yang sedang menjalani sidang desersi di internal TNI.
“Baru saja kita serahkan administrasi di POM Pare-Pare untuk penanganan selanjutnya. Ditangani oleh di POM Pare-Pare,” kata Kapolres Polman AKBP Muh Rifai kepada mandarnesia.com, Senin (7/10/2019).
Penyerahan bekas tersebut dilakukan kepolisian saat bertemu dengan pihak TNI. Namun Rifai belum bisa memastikan apakah pelaku pembunuhan merupakan suami korban atau bukan.
“Karena didugaan. Dilakukan penyelidikan karena rekan TNI datang ke kami. Jadi kami serahkan,” ungkapnya sebelum wawancara mandarnesia.com melalui sambungan telepon terputus.
Sementara saat dihubungi kembali, belum ada jawaban, atas sambungan telepon mandarnesia.com.
Korban Jayanti Mandasari Alias Uwa, wanita 33 itu ditemukan tewas membusuk terbungkus karung di sebuah irigasi, Dusun Padang, Desa Segerang, Kecamatan Mapilli, Polewali Mandar, Jumat (4/10) lalu.
Setelah kejadian, suami korba Nopri yang merupakan anggota TNI berpangkat Serda di Angkat Darat (AD) dikabarkan meninggalkan rumah dan menghilang beberapa hari sebelum menyerah diri ke pihak berwajib.