MALUNDA,mandarnesia.com-Ada hal unik dilakukan salah satu Kepala Desa di Kabupaten Majene, Sulawesi Barat. Yaitu, dengan melantik dan mengambil sumpah dan janji jabatan seluruh perangkat desa.
Pemandangan yang tidak lazim itu, terlihat di Aula Kantor Desa Bambangan, Kecamatan Malunda, Selasa (3/3/2020) pagi. Seluruh perangkat desa yang dilantik secara seksama dan bersamaan mengikuti ucapan dari Kepala Desa Bambangan Saifuddin, ketika mengikrarkan sumpah dan janji jabatan.
Acara pelantikan, dihadiri Ketua BPD Bambangan Sahring, Sekretaris Desa Bambangan Mardi, serta seluruh perangkat desa.
Kepala Desa Bambangan Saifuddin mengatakan, pengambilan sumpah dan janji jabatan dilakukan agar masing-masing perangkat desa memiliki rasa tanggung jawab.
“Karena pangkat dan jabatan ini adalah tanggung jawab dunia akhirat. Saya berharap dengan selesainya pengambilan sumpah dan jabatan ini, kita akan melaksanakan tugas sesuai yang diamanahkan kepada kita semua,” harap Saifuddin, sembari meneteskan air mata sebagai rasa haru di tengah acara pelantikan.
Ia juga berharap, di periode keduanya itu, pemerintahan Desa Bambangan bisa lebih baik lagi ke depan.
“Ini sudah memasuki tahun kedua saya, jadi harus ada peningkatan dari tahun sebelumnya. Sementara visi misi kami di periode kedua itu menghendaki Bambangan ini, maju desanya bahagia warganya. Ukuran kita maju apa? Tentu ada perubahan. Alhamdulilah selama ini sudah ada perubahan,” jelasnya.
Minimal perunahan itu, lanjut Saifuddin, kantor desa sebagai tempat pelayanan kepada masyarakat.
BACA:https://mandarnesia.com/2020/01/pembangunan-telah-rampung-di-desa-bambangan/
“Tentu kita semuanya sudah tahu. Kita tidak bangga. Hampir semua yang masuk menilai bahwa kantor desa kita sudah bagus. Tapi jangan hanya mendapat pujian. Harus dibarengi dengan sarana yang bagus dan bagus juga pelayanannya. Karena kita abdi masyarakat, pelayan masyarakat,” pungkasnya. (Adv)
Ketfot : Perangkat Desa Bambangan ketika diambil sumpah dan janji jabatan di hadapan Kepala Desa Bambangan