Jumlah Formasi CPNS 197.111, Guru Paling Banyak

Reporter: Sudirman Syarif

MAMUJU, mandarnesia.com — Pengumuman penerimaan CPNS Tahun 2019 akan dilakukan akhir Oktober setelah Kabinet baru dibawa kepemimpinan Joko Widodo terbentuk.

Beberapa pertimbangan yang mendasari pergeseran waktu pelaksanaan penerimaan CPNS, formasi kementerian atau lembaga harus sesuai dengan skema kabinet yang baru pasca pelantikan Presiden dan Wakil Presiden pada 20 Oktober mendatang.

Terdapat beberapa proses dalam rekrutmen CPNS dengan jangka waktu tertentu yang telah ditetapkan dan tidak mungkin dipersingkat.

Anggaran rekrutmen dan gaji CPNS 2019 pada sebagian Kementerian, Lembaga, dan Daerah (K/L/D) kemungkinan telah dialihkan untuk kegiatan lain yang lebih prioritas serta harus selesai dipertanggungjawabkan pada pertengahan Bulan Desember.

Sebanyak 541 K/L/D yang akan membuka formasi CPNS tahun 2019 harus melaksanakan training dan entry formasi pada sistem daring yang baru.

Pada akhir Desember wilayah di Indonesia Timur (Papua, Papua Barat, Maluku, NTT) akan libur lebih lama untuk melaksanakan perayaan Natal.

Jumlah formasi CPNS 2019, sebanyak 197.111, dengan perincian pusat 37.854 dan daerah 159.257. Rincian jabatan terbesar untuk pusat dan daerah. Guru 63.324, kesehatan31.756, teknis fungsional 23.660, dan teknis lainnya 28.767.

Tahapan kegiatan, pengumuman Oktober-November, pendaftaran Bulan November, pengumuman hasil seleksi administrasi Desember, masa sanggah pengumuman jadwal SKD Januari, pelaksanaan SKD Februari, pengumuman hasil SKD pelaksanaan SKB Maret, Integrasi nilai SKD dan SKB Bulan April.

Sumber: UPT BKN Mamuju