MAMUJU – Momen pergantian Kapolda Sulbar disebutkan dimanfaatkan oknum yang tidak bertanggung jawab, dengan modus meminta bantuan atas nama kapolda. Humas Polda pun mengeluarkan imbauan.
Dalam penyampaiannya, Kabid Humas Polda Sulbar AKBP. Mashura mengharapkan kepada seluruh jajaran Kasatker, Kapolres di wilayah hukum Polda Sulbar terlebih kepada masyarakat luas baik via telepon maupun secara tertulis, untuk tidak percaya kepada oknum yang mengatasnamakan Kapolda.
“Bahwa Kapolda Sulbar Brigjen Pol. Baharuddin Djafar. Tidak pernah meminta dan menghubungi siapapun untuk meminta bantuan, baik itu bersifat kedinasan terlebih pribadi, bila itu terjadi mohon segera dilaporkan,” tulis AKBP. Mashura via WA, Sabtu (9/9/2017).
Hal tersebut dilakukan dalam upaya mengantisipasi kejadian yang dialami Kapolres Polman, agar tidak terulang pada jajaran lain di Polda Sulbar.
#Humas Polda Sulbar/Ayubkalapadang