Hebat, Bawaslu Sulbar Raih Dua Award

Hebat, Bawaslu Sulbar Raih Dua Award -
Foto: Facebook Busran Riandhy

MAMUJU-Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), meraih 2 penghargaan Bawaslu Award 2017, di Balai Sarbini Jakarta, Selasa (11/4) malam, yang dihadiri Menko Pulhukam, KPU RI, DPR RI, Ketua DPD RI, dan beberapa pegiat pemilu.

Dalam status yang diunggah di Facebook beberapa saat lalu, Busran Riandhy selaku Ketua Bawaslu Sulbar mengaku, sangat bersyukur atas penghargaan yang diterima dari Bawaslu RI.

“Alhamdulillah. Atas kerjasama semua stakeholder terutama sentra Gakkumdu provinsi/kabupaten dengan jajaran pengawas pilkada. Bawaslu Sulbar meraih 2 penghargaan Bawaslu Award 2017. Yakni, Kategori Penanganan Pelanggaran Terbaik dan Kategori Pengawas TPS Berbasis IT Terbaik,” tulis Busran, Rabu (12/4) pagi.

“Dan menjadi nominator dalam kategori: 1. Nominator III penanganan pelanggaran tingkat Kab. (Panwas Majene). 2. Nominator II pemprov dalam penyedian dana hibah. 3. Nominator II sosialisasi dan hubal. Terima kasih kami ucapkan kepada Pimpinan Bawaslu RI periode 2012-2017. Prof. DR Muhammad, S.IP., M.Si, Daniel Zuchron, S.Ag., MA, Nasrullah, SH., MH, Endang Wihdaningtyas, SH dan Ir. Nelson Simanjuntak, SH. Atas arahan dan bimbingannya sehingga Bawaslu Sulbar dapat menjalankan tugas dan kewenangan selama ini,” lanjut Busran.

Penghargaan PTPS berbasis IT tersebut tambah Busran, akan terus dikembangkan dalam pelaksanaan pemilihan ke depan.

“Dimana dalam pilkada 2017, kami baru dapat melakukan perekaman terhadap C1 plano, dimana sebagai langkah menutup ruang terjadi penggelembungan suara yang dilakukan oleh oknum KPPS, seperti pada pemilu-pemilu sebelumnya. Dalam Pilkada Sulbar 2017 tidak ada oknum penyelenggara pemilu yang berani melakukan hal tersebut, karena PTPS kita, merekam peryataan mereka. Dalam pilkada 2018 dan 2019 nanti, program kita akan melakukan pengawasan berbasis IT dengan mengakses beberapa formulir yang sangat penting di TPS berupa Formulir Model A4, A5. C7 dan C6,” tambah Busran, via Fb.
#BusriadiBustamin