Dukungan Tomas Banggae untuk AST-ARIS Makin Kuat

MAJENE, mandarnesia.com–Dukungan sejumlah Tokoh Masyarakat (Tomas) Banggae untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Majene, Andi Achmad Sukri Tammalele-Arismunandar Kalma (Ast-Aris) semakin kuat, jelang masa Pemungutan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 9 Desember 2020.

Pasangan calon nomor urut dua yang menggelar kampanye dialogis di dua titik yang berbeda tak seperti kampanye sebelumnya.

Calon bupati Majene Andi Achmad Sukri Tammalele, saat mengikuti kegiatan kampanye dialogis di Lingkungan Kampung Baru, didampingi langsung juru kampanye, Rusbi Hamid dan lainnya. Lebih menarik lagi karena juga didampingi, H. Taufik Fatta yang juga paman dari almarhum Fahmi Massiara.

Demikian pula kampanye dialogis yang diadakan di Lingkungan Tunda, juga dihadiri tokoh masyarakat, H
Mahmud Mallisa juga ikut memberikan dukungan kepada pasangan calon nomor urut dua.

“Alhamdulillah, dukungan moral dari Tomas yang ada di Bsnggae ini adalah motivasi yang luar biasa. Dengan begitu, kami semakin yakin dukungan tersebut lebih memudahkan kami untuk meraih dukungan mayoritas masyarakat Majene pada 9 Desember tahun ini,” kata AST sapaan akrab Andi Achmad Sukri Tammalele.

AST  menuturkan, dukungan dari bapak H.Mahmud Mallisa yang notabene kami anggap sebagai orang tua dan telah bergabung dan menyatakan  dukungannya tentu merupakan motivasi besar.

“Dukungan ini semakin banyak dari berbagai elemen baik kalangan pemuda tokoh agama maupun Tomas. Insya Allah, dukungan yang kami dapatkan dari banyak pihak membuat kami semakin semangat untuk selalu menggaungkan Visi-Misi dan Program Kerja Unggulan kami untuk Kabupaten Majene.  Jadi mari kita saling melengkapi dan bersama-sama mengawal pemilihan ini dengan baik, aman dan tentram sesuai dengan aturan yang ada,” kata Ast.(*)