Reporter : Budiman
Polewali, mandarnesia.com-Dies Natalis Universitas Al-Asyariah Mandar (UNASMAN) yang ke-XV digelar hari ini, Sabtu, 20 Juli 2019.
Dan kini, kembali menggelar Porseni Mahasiswa (PORSEMA) sekaligus Pameran Mahasiswa atau Unasman EXPO yang dirangkaikan jalan santai dengan berbagai doorprize seperti TV, handphone, kipas angin, serta masih banyak hadiah menarika yang lain.
Kegiatan jalan santai tersebut dibuka secara umum dan merupakan awal pembukaan PORSEMA yang akan berlangsung hingga tanggal 26 Juli 2019 mendatang.
“Kegiatan ini dilakukan dalam rangka ulang tahun Unasman. Disinilah pekan olah raga dan seni kita kembangkan. Ditambah dengan EXPO Unasman. Dipameran ini kita libatkan semua Prodi untuk memperkenalkan masing-masing Program Studinya. Kalau lomba seni dan olah raga itu silaturahmi antara dosen dan pimpinan dosen juga staf serta mahasiswa,” tutur Chuduriah Sababuddin Rektor Unasman, kepada mandarnesia.com.
Iya juga berharap, semoga dengan semangat mahasiswa dalam berpartisipasi, ke depannya mereka lebih aktif dan giat berolahraga dan seni untuk menunjukkan kemampuan mereka masing-masing.
Turut hadir pula Wakil Bupati Polewali Mandar Drs. H. M. Natsir Rahmat M. M, dengan resmi melepas kegiatan jalan santai pagi sekitar pukul 08:45 Wita.
Suasana Terlihat meria dan ceria, pun tergambar diwajah Chuduriah Sahabuddin selaku Rektor Unasman dan Natsir Rahmat selaku wakil Bupati Polewali Mandar yang juga ikut jalan santai, memimpin rombongan bersama dengan beberapa dosen yang berada di barisan paling depan. Juga terdapat mobil dan motor patroli yang mengawal serta mengamankan jalan santai kali ini.
Rombongan jalan santai mengambil rute Jalan Gatot Subtoro menuju jalan Trans Sulbar Poros Polewali-Majene menuju Kantor Bupati. Pada pertengahan jalan peserta panitia membagikan kupon yang nantinya akan diundi ketika tiba di Kampus Unasman.
Para pejalan kaki terus melanjutkan perjalanan melalui jalan Budi Otomo dan Jalan Stadion. Kemudian kembali di titik keberangkatan di Kampus Unasman.
Sembari beristirahat, panitia melakukan pengundian kupon. Satu persatu peserta yang beruntung dipanggil untuk menerima hadiah. Mereka yang undiannya naik, terlihat memberikan ekspresi bahagia.
Muslimin, salah seorang mahasiswa dari Program Ilmu Pemerintahan misalnya, “Saya bangga dan senang, hanya punya satu kupon tapi berhasil mendapat hadiah,” ucapnya yang saat itu terlihat sangat senang dan bahagia.
Setelah hadiah terakhir berupa TV diterima oleh pemenang, kegiatan tersebut dilanjutkan dengan lomba senam maumere. Yang menjadi pesertanya, yaitu mahasiswa, staf dan dosen dengan cara melakulan kolaborasi, perlombaan senam maomere itu dipertandingkan antar Fakultas yang juga menjadi tanda berakhirnya acara siang ini.
Dan akan dilanjutkan pada sore hari, dengan beberapa jenis perlombaan seperti tenis meja, futsal dan berbagai jenis olahraga lainnya.