Cek Namamu Sebagai Penerima Vaksin Covid-19 Tahap Pertama

Reporter: Sudirman Syarif

MAMUJU, mandarnesia.com — Pemerintah telah melakukan pendistribusian vaksin Covid-19 ke beberapa daerah. Termasuk Sulawesi Barat, vaksin Sinovac dijadwalkan tiba di Mamuju, Rabu (6/1) besok pagi.

“Vaksin sudah sampai di Makassar,” kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Sulbar Safaruddin Sanusi DM dalam grup WhatsApp wartawan, Selasa (5/1/2021) yang juga menyertakan foto yang memperlihatkan beberapa box berisi vaksin.

Untuk Sulawesi Barat, di tahap pertama, sesuai data verifikasi pusat per 28 Desember 2020, sebanyak 889.039 sasaran yang akan divaksin. Target sasaran adalah usia 18-59 tahun dan 60 dan lansia.

Terbagi lima sasaran, tenaga kesehatan (nakes) sebanyak 10.569, pelayanan public sebanyak 94.023, masyarakat rentan secara geoposial, sosial, ekonomi sebanyak 343.132, masyarakat umum pelaku ekonomi sebanyak 371.948 , masyarakat rentan lainnya lansia sebanyak 69.367.

Bagi para calon penerima vaksin pertama dapat melakukan pengecekan melalui website di http://pedulilindungi.id/cek-nik.

Setelah mengisi NIK dan memasukkan kode re-new captcha, akan diketahui apakah Anda termasuk penerima vaksin awal atau bukan.

“Apabila seorang Nakes belum mendapat SMS, maka ia mesti melapor ke tempatnya bekerja untuk didata ulang. Atau bisa mendaftarkan diri dengan mengirimkan nama alamat nomor ponsel, tipe tenaga kesehatan dan surat keterangan kepala Fasyankes yang menyatakan bahwa pendaftar merupakan Nakes atau Fasyankes melalui email,” keterangan tersebut dikutip dari Narasi TV.

Sumber foto: IST