Bonus Atlet Berprestasi Sulbar Diusulkan ke DPRD

Bonus Atlet Berprestasi Sulbar Diusulkan ke DPRD -

Mandarnesia.com — Pekan depan, Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat akan mengajukan rancangan bonus bagi atlet dan wasit yang berlaga di Asian Games 2018 ke Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulbar dalam APBD perubahan.

“Kita ajukan bukan di APBD pokok. Bukan hanya Ramlah, ada wasit Internasional Shabir. Jumlahnya tidak banyaklah tapi mungkin ada sedikit,” kata Kepala Dinas Pemudah dan Olahraga Provinsi Sulawesi Barat Muhammad Hamsi di kantor gubernur Sulbar, Jumat (31/8/2018).

Menurutnya itu penting, mereka membawa nama harum daerah dan Indonesia. Sementara untuk perbaikan rumah Ramlah ia belum mengetahui secara pasti.

“Sudah komunikasi dengan beberapa teman-teman di perbankkan untuk memberikan apresiasi kepada Ramlah. Dalam bentuk bidang rumah nanti akan dibicarakan, mereka akan diundang,” ujarnya.

Hamsi pun menyampaikan apa yang Ia bicarakan pada saat bertemu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi di Jakarta.

“Ya biasa, la bercanda. Kemarin saya di masjid menunggu pak menteri. Dia datang dan menyapa saya. Kemudian saya minta bantu. Pertama bagaimana menghadirkan satu per satu Sport Center di daerah. Karena tahun ini tidak ada anggaran. Karena anggaran tahun depan, katanya habis untuk kepentingan tahun ini,” ungkapnya.

Ia menyampaikan setelah Asian Games akan bertemu di Jakarta. “Saya akan bawa saya punya kepala bidang untuk ketemu menyampaikan usulan kepada beliau tentang anggaran pembinaan olahraga,” tutupnya.

Reporter: Sudirman Syarif