#HUTSatpam37
MAMUJU – Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Barat, Hj Enny Anggraeni Anwar berharap pekerjaan satpam bisa menjadi salah satu lapangan kerja yang menjanjikan di Sulbar.
“Dibanding dengan lapangan kerja yang lain, satpam harus menjadi tempat tujuan untuk mencari pekerjaan. Mengajak generasi muda yang belum berhasil melanjutkan pendidikan, untuk dilatih jadi satpam,” kata Enny kepada wartawan setelah selesai menghadiri upacara HUT ke-37 Satpam di lapangan Ahmad Kirang Mamuju, Kamis (1/2/2018).
Karena menurutnya, satpam memiliki manfaat yang besar. “Satpam bukan pekerjaan hina.”
Untuk Sulbar sendiri, jumlah satpam yang terdaftar di Polda Sulbar, mencapai 400 orang, dengan rincian dua per tiga yang telah memiliki sertifikat.
Sementara untuk kebutuhan satpam di Sulbar, kata Kasubdit Bim Satpam Polsus Dit Binmas Polda Sulbar, AKBP H Muhammad Ikbal, ia belum menyebutkan rinciannya. Namun menurutnya perusahaan yang hanya memperkerjakan tiga satpam, itu belum ideal.
Sementara itu, Kapolda Sulbar, Brigjen Pol Baharuddin Djafar setuju jika peningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) satpam ditingkatkan.
“Kita akan berkoordinasi kepada pengguna. Pengusaha yang berada di bidang penyiapan jasa satpam, untuk sama-sama kita tingkatkan,” tutupnya.
Reporter: Sudirman Syarif