Citizen : Muh. Didin Fakhruddin (Mahasiswa Jurusan Penyiaran Islam, Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Alauddin Makassar)
MAJENE,mandarnesia.com-Memperingati hari jadi Ambalan Alibin Abi Thalib dan Fatimah Az-Zahra yang sudah berusia delapan tahun, Kamis (18/7/2019).
Peringatan ini bertujuan untuk merefleksikan peran dan kiprah ambalan ALFATH Scout setelah delapan tahun berdiri dan turut menyumbang nama harum bagi pangkalan MAN 1 MAJENE.
Kegiatan dilaksanakan dalam tempo yang cukup singkat. Dimulai sejak pukul 15.30 Wita. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang rutin dilaksanakan setiap pertengahan bulan Juli.
Seperti biasanya, kegiatan utama berupa upacara, pengucapan pancasila, UUD 1945, dasa darma gerakan pramuka, dan pemotongan tumpeng. Kegiatan upacara ini dilaksanakan untuk peringatan hari jadi ambalan dan untuk tahun ini dijadwalkan, secara terpisah dengan Penerimaan Tamu Penegak (PTP). Menurut agenda, PTP akan digelar pada Jumat sampai dengan Minggu (26-28/7/2019) mendatang.
Upacara cukup sukses. Pasalnya cuaca pada sore hari itu cukup bersahabat sehingga sedikit membuat tenang panitia kegiatan yang sebelumnya merasa was-was, jika tiba-tiba cuaca menjadi buruk. Partisipasi peserta upacara juga turut menyukseskan jalannya upacara.
Hampir seluruh peserta upacara yang hadir itu semua kelas X atau siswa baru. Bertindak sebagai pembina upacara, Yusbar, S. Pd. M. Pd. M.K selaku sebagai Kamabigus di pangkalan MAN 1 MAJENE.
Penyerahan tumpeng secara simbolis menandai puncak peringatan hari jadi ambalan. Usai upacara, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng di lapangan upacara. Turut hadir dalam acara tersebut ketua gugus depan 05.091-02.092, Muhammad Ridwan BS, S.Pd dan beberapa purna ambalan Alibin Abi Thalib dan Fatimah Az-Zahra yang diundang dalam acara tersebut.
Sebelum acara potong tumpeng dilaksanakan, Kamabigus berpesan kepada anggota pramuka, khususnya tingkat calon penegak yang sekarang masih duduk di bangku kelas X, agar dapat mengaplikasikan poin-poin 10 dasadarma dan bisa mencapai penegak laksana dan pramuka garuda untuk lebih meningkatkan prestasi di bidang kepramukaan.
Ia mengharapkan, dengan adanya kegiatan kepramukaan yang dijadikan pelajaran ekstrakurikuler, prestasi yang lebih baik dapat dicapai oleh anggota pramuka MAN 1 MAJENE dan dapat mewujudkan cita-cita dengan semestinya.
Pemotongan tumpeng dilaksanakan usai acara sambutan-sambutan dan dilanjutkan dengan makan bersama. Setelah seluruh acara selesai, seluruh anggota pramuka dipersilahkan foto bersama kemudian pulang ke rumah masing-masing.