Pascalebaran, Bupati: Berikan Pelayanan Prima

MAMUJU -Pascalibur Hari Raya Idul Fitri 1438 H Pemerintah Kabupaten Mamuju menggelar silaturrahmi bersama dengan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Mamuju.

Bupati Kabupaten Mamuju H. Habsi Wahid menuturkan, dengan momen seperti ini akan dapat meningkatkan tali silaturahmi pascahari raya usai.

“Saya kira kita efisienkan dengan waktu, apalagi kita upacara sekaligus halal bihalal karena susah kita datangi satu per satu. Sehingga kita lakukan silaturahmi seperti ini dengan staf,” ujar Habsi yang ditemui usai pelaksanaan apel di kantor Bupati Mamuju, Senin (3/7/2017).

Menurutnya, poin yang dapat dipetik setelah libur lebaran adalah menjadi motivasi tersendiri untuk beraktifitas memberikan pelayanan prima kepada maasyarakat.

“Penting setelah kita masuk kerja setelah berlibur sepuluh hari, bagaimana kita bersemangat semua kepada negara untuk memberikan pelayanan masyarakat,” jelasnya.

“Intinya, sekaligus mungkin semangatnya itu semangat Ramadan,” tambah mantan sekda itu.

Untuk diketahui pasca pelaksanaan apel, dilakukan prosesi salam-salaman kepada semua ASN di lingkup Pemkab Mamuju. Turut hadir, Wakil Bupati dan Kepala dinas se-Kabupaten Mamuju. (*)

#AyubKalapadang-BusriadiBustamin