Mandarnesia.com — Panitia Seleksi (Pansel) calon Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulawesi Barat telah mengantongi tiga nama yang akan dilantik sebagai sekprov yang baru.
Nama tersebut akan diserahkan ke Gubernur Sulawesi Barat, Ali Baal Masdar (ABM) oleh Ketua Tim Pansel Prof Dr Basri Hasanuddin yang juga merupakan Mantan Rektor Unhas besok, Kamis (13/9/2018).
Baca: http://mandarnesia.com/2018/09/kemendagri-tunjuk-arifuddin-toppo-sebagai-sekprov/
Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulawesi Barat Amujib menolak untuk menyebutkan tiga nama tersebut.
“Ya sudah ada tiga nama yang akan dilaporkan Prof Basri ke gubernur besok. Tidak enaklah kalau saya mendahului laporan pansel ke media,” kata Amujib kepada mandarnesia.com melalui sambungan telepon dari Jakarta, Rabu (12/9/2018) malam.
Amujib menyampaikan, tiga nama tersebut berdasarkan raihan poin yang peserta dapatkan berdasarkan asesmen, pembuatan makalah, dan wawancara.
“Tunggulah besok, hasilnya akan diserahkan ke gubernur dan yang menyerahkan adalah Prof Basri Ketua Pansel,” ujarnya.
Sementara untuk jadwal dan syarat pendaftaran bagi Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun 2018 yang dibuka pekan lalu, Amujib menjelaskan belum melakukan komunikasi dengan pegawainya di BKD atas hasil rapat yang dilakukan di kantornya siang tadi.
“Saya tidak sempat, karena harus ke bandara. Coba nanti saya kirim. Ini belum dilaporkan staf karena sementara dirumuskan tadi,” tutupnya.
Reporter: Sudirman Syarif
Foto: Grid.id