Logo HUT Sulbar, Farid: Kita Sarankan untuk Disayembarakan

Reporter: Sudirman Syarif

MAMUJU, mandarnesia.com — Provinsi Sulawesi Barat merayakan Hari Ulang Tahun tepat hari ini, Rabu 22 September 2021. Sudah 17 tahun Provinsi Sulawesi Barat berdiri setelah proses perjuangan panjang berdiri sendiri sebagai provinsi terwujud.

Di usia yang mulai remaja, tentu masih banyak target yang belum tercapai, termasuk sektor pariwisata Sulbar yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan.

Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Barat Farid Wadji mengatakan, pihaknya ingin pariwisata masuk dalam dimensi pada HUT Sulbar.

“Syukur, dengan memaknai (HUT) masyarakat bisa mengapresiasi berbagai macam kearifan lokal, kearifan lokal bisa terangkat. Tetapi sayang sekali, kurang sekali. Begitu Sulbar naik, kearifan lokal itu bisa terbangun,” katanya kepada mandarnesia.com, Selasa (21/9/2021).

Adapun untuk logo HUT Sulbar ke-17 tahun yang menuai kritik karena dinilai tidak mewakili kebudayaan di setiap wilayah. “Nanti saya sarankan untuk disayembarakan,” harapnya.

Ia menjelaskan, Dinas Pariwisata ingin menyampaikan ke dunia luar, bahwa Sulbar memiliki landscape alam, kebudayaan, kearifan lokal yang bisa dilihat di Sulbar.