KPU RI Target 77,5 Persen Partisipasi di Pemilu 2019

Mandarnesia.com –Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menargetkan partisipasi Pemilih di Pemilu tahun 2019 mencapai 77,5 persen. Ketua KPU RI Arief Budiman mengatakan, target tersebut harus tercapai.

Arif menyampaikan bahwa saat ini KPU masih terus mengupayakan dengan berbagai cara strategi. Mulai dari membentuk relawan demokrasi, komunitas demokrasi termasuk membuat Rumah Pintar Pemilu.

“Tahun ini targetnya 548 rumah pintar pemilu dan satu rumah pintar pemilu nasional selesai. Anggarannya sudah ada di tahun 2018. Maka tahun ini harus selesai semua,” kata Arif Budiman dalam sambutannya di pembukaan acara Konsolidasi Regional Partisipasi Pemilu 2019 di Hotel The Rinra Makassar, Jumat (7/9/2018) malam.

Ia meminta kepada jajaran KPU berusaha bagaimana cara untuk mendatangkan orang dari luar ke Rumah Pintar Pemilu. KPU mesti membuat jadwal kepada pihak luar SD, SMP, SMA, universitas, kelompok-kelompok masyarakat, dan instansi pemerintahan.

“KPU harus melakukan itu. Karena itu hakikatnya rumah pintar pemilu didirikan,” ujarnya.

Reporter: Sudirman Syarif