KPU Polman Tetapkan 298. 465 DPS #Pilkada2018

KPU Polman Tetapkan 298. 465 DPS #Pilkada2018 -

mandarnesia.com — Komisi Pemelihan Umum (KPU) Kabupaten Polewali Mandar telah menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Polewali Mandar tahun 2018.

Total DPS tersebut, 298.465 dengan rincian laki-laki 146.531 dan perempuan 151.932.

Kepada mandarnesia.com, Divisi Data, Informasi dan Hubungan Antarlembaga, Said Usman Umar mengatakan, pengumuman DPS tersebut disampaikan di setiap desa dan kelurahan.

Dalam proses pengumuman, “Kalau ada laporan masyarakat itu akan kita lakukan perbaikan. Jadi ada sekitar beberapa hari dilakukan pengumuman dan perbaikan,” kata Said kepada mandarnesia.com, Sabtu (17/3/2018).

Ia menjelaskan, ada dua cara yang dapat dilakukan untuk memberikan masukan atau tanggapan terhadap pengumuman tersebut. Pertama melalui pengumuman, masyarakat bisa langsung ke Panitia Pemungutan Suara (PPS), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), atau langsung ke KPU. Dan kedua masyarakat bisa mengecek melalui sms dengan nomor yang telah ditetapkan KPU.

“Pada nomor yang akan kita berikan kepada publik, masyarakat tinggal masukkan NIK, kemudian mengirim ke nomor tersebut, dan KPU akan menjawab, apakah ia terdaftar atau tidak,” jelasnya.

Sementara daftar pemilih potensial non elektronik Kartu Tanda Penduduk (e-KTP), laki-laki 30.629 dan perempuan 27.001 dengan total 57.630.

Daftar pemilih potensial sebanyak 57.630, Said menjelaskan, pemilih tersebut sampai sekarang belum bisa dipastikan, apakah memiliki e-KTP atau tidak.

“Data pemilih itu akan kita serahkan ke Disdukcapil Polman. Ini tugas Disdukcapil untuk melacak apakah telah melakukan perekaman atau belum,” urainya.

KPU akan menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) di tahapan 29 April sampai 27 Juni 2018.

Setelah DPT ditetapkan, Said menyampaikan masyarakat yang belum terdata masih ada waktu penyusunan daftar pemilih tambahan.

“Daftar Pemilih tambahan akan dikeluarkan setelah penetapan DPT, dan pemilih yang belum terdaftar di DPT bisa mendaftar menggunakan e-KTP pada saat pemungutan suara.

Reporter: Sudirman Syarif

foto: facebook said