Ini Rekap Hasil SKD CPNS Hari Kedua di Polman

Polewali, mandarnesia.com-Ujian Seleksi Kompetensi Dasar untuk instansi di Kabupaten Polewali Mandar sudah berjalan sejak Kamis (13/2) dilaksanakan di gedung Mandar Convention Center atau lebih dikenal dengan gedung gadis.

Sementara untuk hari kedua, yang hanya dilalui dengan empat sesi, selanjutnya disebut sebagai sesi VI sampai sesi IX. Rupanya nilai tertinggi kembali stagnan di angka 386 dan terendah di angka 62. Data ini disampaikan Surahaman, Kepala Bidang Bidang Pengadaan, Informasi dan Kinerja Pegawai melalui WhatsApp .

“Hasil Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar Pelamar CPNS Instansi Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar Tanggal 14 Februari 2020, Sesi VI dengan jumlah Peserta 250 Orang, Hadir = 240 Orang, Tidak Hadir = 10 Orang, Lulus PG = 64 Orang, Tidak Lulus PG = 174 Orang, Nilai Tertinggi = 376, Nilai Terendah = 71

Sesi VII dengan Jumlah Peserta = 250 Orang, Hadir = 240 Orang, Tidak Hadir = 10 Orang, Lulus PG = 38 Orang, Tidak Lulus PG = 202 Orang, Nilai Tertinggi = 372, Nilai Terendah = 90, 3.

Sesi VIII dengan Jumlah Peserta = 250 Orang, Hadir = 240 Orang, Tidak Hadir = 10 Orang, Lulus PG = 47 Orang
Tidak Lulus PG = 193 Orang, Nilai Tertinggi = 357, Nilai Terendah = 130,

Sesi IX dengan Jumlah Peserta = 250 Orang, Hadir = 249 Orang, Tidak Hadir = 1 Orang, Lulus PG = 44 Orang, Tidak Lulus PG = 205 Orang, Nilai Tertinggi = 386, Nilai Terendah = 62.

Lanjut disebutkan Surahman, bahwa untuk informasi lebih lengkap terkait data masing-masing peserta dapat dilihat pada laman facebook BKPP Polewali Mandar.

“Data masing-masing peserta dapat dilihat dan didowload pada laman facebook BKPP Polewali Mandar” Urai Surahman.