Reporter: Sudirman Syarif
MAMUJU, mandarnesia.com — Wakil bupati Mamuju Irwan Satya Putra Pababari menghadiri musyawarah perencanaan pembangunan (Musrembang) yang diselenggarakan di Kantor Kecamatan Papalang, Mamuju, Kamis (27/2).
Dalam kegiatan dihadiri Camat Papalang, Kepala OPD terkait, Asisten I Bidang Pembangunan, Anggota DPRD Mamuju, kepala desa sekecamatan Papalang, serta ratusan masyarakat Papalang.
Irwan Satya mengatakan segala perencanaan merupakan sebuah program yang benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat, baik dalam kegiatan pemerintahan, pembangunan maupun pembinaan kemasyarakatan.
”Kami berharap apa yang direncanakan benar-benar dibutuhkan oleh masyarakat,dan berharap program yang dilahirkan dapat menekan angka kemiskinan,” kata Irwan.J
Ia ingatkan kegiatan musrenbang tidak hanya kegiatan seremonial belaka, namun ada catatan penting untuk pembangunan skala prioritas yang di hasilkan. Agar penentuan kebijakan pembangunan jelas terarah.
“Penggunaan dana desa hendaknya dimusyawarahkan secara transparan kepada masyarakat sebelum menggunakannya, dan apabila telah direalisasikan hendaknya disosialisasikan kepada masyarakat,” harapnya.
Diharapkan kepada seluruh kepala desa di Kecamatan Papalang,agar bekerja lebih maksimal, dan mendukung program-program Pemerintah Daerah Kabupaten Mamuju.
Dalam kesempatan yang sama Camat Papalang Yahyuddin menyampaikan, hasil musrenbang berjalan sesuai dengan harapan yang telah direncanakan.
‘Usulan-usulan dari desa telah semua disampaikan, dan segala permasalahan sudah kami tampung. Semuanya nanti akan disampaikan ke tingkat kabupaten.
Berharap segala usulan melalui musrembang ini dapat terealisasi dengan baik, karena itu suara rakyat yang harus dipenuhi,” tutupnya. (ADV).