Reporter : Busriadi Bustamin
MAMUJU TENGAH,mandarnesia.com- Putu Ayu Suyastini, kelahiran Mamuju 5 Desember 1992, namanya viral usai menangkap ular piton di SMPN 5 Tobadak Kabupaten Mamuju Tengah, Sulbar.
Ayu menceritakan, tiba di sekolah sekitar pukul 07.00 Wita, Kamis (8/8/2019), para siswa diributkan dengan penemuan ular di tempat sampah. Ayu belum menghiraukan ular piton itu. Ia hanya mengarahkan siswa ke ruangan untuk memulai proses belajar mengajar.
“Setelah pembelajaran berlangsung pak kepala sekolah meminta karena anak-anak resah dengan ular tersebut. Langsung modal nekat saya ikat ularnya. Modal nekat ini terpaksa dilakukan karena meresahkan anak-anak dan pihak sekolah. Saya juga tidak menyangka akan viral,” kata Ayu anak pertama dari tiga bersaudara, Kamis (8/8/2019).
“Kalau dibilang ngeri, lumayan ngeri. Setelah proses evakuasi baru sadar. Yah, semoga tidak terjadi seperti itu. Kasian juga anak-anak kalau resah karena kejadian seperti itu,” ujar Ayu, yang menjelang dua tahun mengajar di SMPN 5 Tobadak dengan mengambil mata pelajaran matematika.
Baca:https://mandarnesia.com/2019/08/aksi-heroik-guru-di-mateng-viral-setelah-tangkap-ular/
Sebelumnya, Ayu viral di media sosial setelah pemilik akun facebook Wina Priyanti, mengunggah video berdurasi 1 menit 53 detik. Dalam video itu, Ayu sedang menangkap ular piton berukuran dua meter yang meresahkan guru dan siswa di SMPN 5 Tobadak.






