Doa Bersama Menuju Bulan Suci Ramadan

MAMUJU, –Beberapa hari lagi umat Islam di seluruh dunia dan khususnya di Indonesia menyambut datangnya Ramadan 1442 Hijriah atau Tahun 2021.

Penentuan awal Ramadan akan diputuskan melalui sidang isbat yang sedianya akan dilaksanakan pada 12 April.

Menyambut bulan penuh berkah ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Barat menggelar pengajian dan doa bersama yang berlangsung di tenda darurat depan Kantor KPU Sulbar, Kamis (8/4/2021) malam.

Kegiatan tersebut diawali salat Magrib berjamaah, yang juga diisi dengan ceramah yang dibawakan oleh Ketua KPU Sulbar Rustang. Hadir pula Komisioner KPU Sulbar lainnya, Adi Arwan Alimin, Sukmawati M Sila, Sekretaris KPU Sulbar Dr Bakhtiar, para Kabag, Kasubag dan pegawai kantor KPU Sulbar.

“Pengajian dan doa bersama diharapkan dapat mempersiapkan diri dan spritual menghadapi bulan suci Ramadan. Sekaligus momentun mensucikan hati dan pikiran di Bulan Ramadan,” kata Rustang.

Muhammadiyah telah mengumumkan bahwa 1 Ramadan 1442 H atau bulan Puasa 2021 jatuh pada Selasa Wage, 13 April 2021. Hal tersebut disampaikan dalam Maklumat Pimpinan Pusat Muhammadiyah Nomor 01/MLM/I.0/E/2021 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1442 Hijriah.

Dari ijtimak tersebut, jelang Ramadan Hijriah terjadi pada Senin, 12 April 2021 pukul 09.33.59 WIB. (Rilis Hupmas)