Reporter : Busriadi Bustamin
MAMUJU,mandarnesia.com-Sejak tahun 2012-2018, daftar tunggu Calon Jemaah Haji (CJH) Asal Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat mencapai 5.888. Laki-laki 2.025 sedangkan perempuan 3.863 CJH.
“Estimasi itu, pendaftar Januari-Februari tahun 2012 berangkat tahun depan. Pendaftar 2012 ini menghabiskan waktu lima tahun,” kata Muhammad Hasyim Staf Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama Mamuju, Senin (21/7/2019).
Hasyim memperkirakan, pendaftar dari tahun 2012-2018 akan menghabiskan waktu selama 22 tahun. Ia juga mengatakan, pada tahun depan Kabupaten Mamuju akan mengalami penambahan dari 262 kuota haji Mamuju saat ini.
“Insya Allah tahun depan. Tapi memang saat ini sudah mengalami tambahan kuota, cuman belum didistribusi ke kabupaten. Karena waktunya mepet. Kita belum tahu berapa jumlah (tambahannya),” tuturnya.
Rinciannya, tahun 2012 jumlah pendaftar 1.076, 2013 pendaftar 912, 2014 pendaftar 952, 2015 jumlah pendaftar 815, 2016 pendaftar 798, 2017 jumlah pendaftar 727, dan tahun 2018 jumlah pendaftar 609.
“Tahun 2012 mengalami peningkatan pendaftar karena saat itu pihak bank (Muamalat) mengadakan dana talangan kepada masyarakat bagi pendaftaran jemaah haji. Setelah itu dihapus sehingga pendaftar haji menurun,” pungkasnya.