Reporter : Busriadi Bustamin
POLEWALI, mandarnesia.com–Pelaksanaan Operasi Zebra Siammasei 2020 dimulai dari tanggal 26 Oktober hingga 8 November 2020 mendatang. Seperti halnya yang dilakukan Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Polman.
Dalam operasi kali ini, Sat Lantas Polres Polman membagikan nasi kotak, masker, buku panduan tertib berlalu lintas, serta himbauan agar patuh terhadap pencegahan Protokol Kesehatan Covid-19.
Kasat Lantas Polres Polman AKP Adryan F.K, mengatakan Operasi Zebra Siammasei 2020 bertujuan agar masyarakat tertib berlalu lintas dan mematuhi protokol kesehatan.
“Dan pembagian nasi kotak ini, suatu bentuk kepedulian polisi terhdap sesama yang membutuhkan apalagi di masa Pandemi Covid-19,” kata Adryan, melalui saluran WhatsApp, Jumat (30/10/2020).
Selain itu, saat pelaksanaan apel pihaknya memberikan arahan kepada seluruh personil sebelum melakukan operasi zebra. Utamanya dalam pencegahan Covid-19. Sehingga seluruh personil dilakukan pemeriksaan suhu tubuh sebelum bertugas.
“Kemudian petugas kesehatan Polres Polman melakukan pengecekan suhu tubuh kepada setiap pengendera yang sedang melintas,” ucap Adryan.