17 Dokter Regional Merasa Tak Dibutuhkan

17 Dokter Regional Merasa Tak Dibutuhkan -

MAMUJU – Mengapa 17 dokter spesialis RSUD Regional Mamuju mengundurkan diri sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN), dan tidak lagi melanjutkan kontrak?

Begini alasannya. Dihubungi mandarnesia.com Ketua Komite Medik RSUD Regional Mamuju, Harpandi Rahim menegaskan alasan tersebut karena merasa tidak lagi dibutuhkan.

“Kami mungkin dianggap menghambat kinerja rumah sakit, makanya manajemen bergerak mencari pengganti kami,” kata Harpandi kepada mandarnesia.com saat dihubungi, Jumat (8/12/2017).

Harpandi yang menjawab singkat pertanyaan mandarnesia.com, mengaku tidak apa-apa dengan hal tersebut.

Baca juga: http://mandarnesia.com/alamak-17-dokter-di-rsud-regional-mundur/

“Silakan. Kami mundur saja,” tutupnya, tak lagi menjawab beberapa pertanyaan lanjutan.

Sementara Direktur RSUD Regional masih berusaha ditemui mandarnesia.com

#SudirmanSyarif